Menguji dan cara memilih CD-ROM yang Baik

Kamis, 31 Desember 2009 Leave a Comment


Ada kalanya kadangkala Anda mengetahui langkah-langkah apa saja yang dapat dilakukan sebelum membeli sebuah CD-ROM. Sebenarnya untuk memilih CD-ROM mudah saja, berikut ini beberapa cara yang harus diperhatikan untuk dapat dijadikan acuan:

1. Perhatikan Kecepatannya
Dalam memilih CD-ROM kecepatan merupakan hal yang utama. ini bertujuan untuk dapat melakukan performa yang lebih cepat dalam hal pembacaan CD, selain itu juga kecepatan CD-ROM yang tinggi dapat membaca media disk yang kurang baik, maupun yang sudah cacat dan sebagainya, ini karena besarnya kecepatan CD-ROM tersebut menandakan besarnya pancaran cahaya Optic
dan cepatnya perputaran disk sehingga goresan pada permukaan media CD tidak terlalu mempengruhi dalam pembacaan.
2. Test kemampuan pembacaan CD-ROM
Di dalam kegiatan pengetesan ini, ada 2 CD yang harus anda gunakan, mengguanakan CD Program dan CD Film, yang pertama test dengan cd program masuk ke Command Prompt dan ketikan Dir/s pada drive CD-ROM. Jika tampilan/pembacaan cepat, berarti kemampuan pembacaannya bagus. Jika pengetesan pada CD Film dapat anda lakukan pengetesan seperti pemutaran film seperti biasanya Jika film terputar dengan tampilan tidak tersendat-sendat berarti CD-ROM
dapat dikatakan bagus.
3. Perhatikan kebisingan.
Setiap pembacaan CD-ROM pasti memerlukan kecepatan dalam perputaran disk,
sehingga dapat menimbulkan kebisingan. Kebisingan perputaran disk yang tinggi akan menimbulkan resiko CD akan pecah didalam dan juga servo drive cepat melemah. Pilihlah CD-ROM yang tidak memiliki kebisingan yang tinggi untuk menghindari pecahnya CD yang anda gunakan.
4. Panas yang ditimbulkan
Salah satu faktor penyebab kerusakan yang paling cepat adalah panas yang ditimbulkan melebihi dari yang standart. Banyak CD drive yang beredar dipasaran memiliki tingkat pembangkit panas yang tinggi. Hal ini dapat anda ketahui dengan merasakan panas tersebut pada cassing bagian bawah CD-ROM tersebut setelah digunakan (kurang/lebih 30 menit).
5.Perhatikan Lampu Indikator
Indikator merupakan sebuah lampu petunjuk yang memberi tanda CD-ROM
sedang bekerja. Dari indikator ini dapat ditentukan kalau pembacaan dalam kondisi baik. Untul kategori CD-ROM yang dikatakan bagus, apabila indikator berkedip tidak terlalu lama (kurang/lebih 3 detik), jika
lebih dari itu maka CD-ROM dalam keadaan kurang baik.
6. Pertimbangkan Harga
Hal terakhir yang patut jadi pertimbangan adalah masalah harga. Biasanya harga yang bagus sudah tentu kualitasnya pun bagus pula. Bagi Anda yang berkantong pas-pasan, kualitas apapun tidak menjadi masalah. Sebaiknya gunakan CD-ROM pada merk yang teruji dan yang terkenal, sekian.

0 komentar »

Leave your response!

SALAM KENAL PREND!! silahkan tinggalkan pesan disini